-->
HEADLINE
Loading...

IGTKI Kotabaru Peduli Warga Terdampak Covid-19

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, PULAULAUT - Pagi pagi warga Kotabaru yang berprofesi sebagai tukang becak, gerobak, dan warga kurang mampu di kawasan Siringlaut mendapatkan paket sembako dari Ikatan Guru Taman Kanak Kanak Indonesia (IGTKI) Kabupaten Kotabaru, Rabu (20/5/2020).

Ada sekitar 150 paket sembako yang dibagikan oleh IGTKI Kotabaru untuk membantu meringankan beban masyarakat terdampak Covid-19 sekarang ini.

Disela acara pembagian sembako, Ketua IGTKI Kotabaru, Rabiathul Fahmie menyampaikan, sebenarnya kegiatan ini bentuk kepedulian kepada masyarakat kurang mampu yang terdampak Covid-19 apalagi menjelang lebaran.

Selain itu, bebernya, kegiatan ini juga memperingati HUT IGTKI ke 70 yang mengangkat tema "IGTKI Berjuang dan Berkarya serta bersama menjadi Guru Penggerak Membangun Generasi Unggul Indonesia Bahagia".

"Sebenarnya kami bukan golongan orang mampu akan tetapi peduli untuk meringankan beban saudara kita yang terdampak Covid-19," ujarnya.

Ditambahkan Fahmie, Ada enam kecamatan yang peduli Covid-19 tergabung di IGTKI Kotabaru, yaitu, Sampanahan, Pulau Sebuku, Pulau Laut Timur, Kelumpang Selatan, Pulaulaut Sigam, dan Pulau Laut Utara.

Selain memberikan sembako kepada para pekerja becak dan gerobak, organisasi ini juga memberikan bantuan sembako kerumah rumah warga yang dianggap kurang mampu dengan harapan bisa meringankan beban mereka.

Ia, pun, mengajak Kepada seluruh anggota IGTKI Kotabaru, agar dapat membantu sesama saudara yang terdampak Covid-19 dengan harapan apa yang telah diberikan bisa bermanfaat bagi mereka.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Covid-19, Giliran PT Mubadala Salurkan Ratusan Sembako Untuk Warga

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, PULAULAUT - Siapa yang tau kapan virus Corona berakhir? Hingga kini dunia terkena dampak Covid-19 tak terkecuali Kabupaten Kotabaru Kalimantan Selatan, yang mana terus berusaha memutus rantai penyebarannya agar tidak meluas.

Semua elemen baik pemerintah, perusahaan, masyarakat, dan lainnya di kota yang berjuluk Bumi Saijaan itu bersatu bahu membahu memerangi Covid-19 dengan menyalurkan bantuan aneka ragam kepada warga terdampak.

Melihat hal itu, PT Mubadala Petroleum ikut berpartisipasi dengan membantu warga Desa Hilir Kecamatan Pulaulaut Sigam 300 Paket Sembako.

Kepala Desa Hilir Muara, H Nurdin, Selasa (19/5/2020), disela acara menjelaskan, bantuan ini merupakan CSR dari PT Mubadala dan akan disalurkan kepada dua Panti Asuhan, Pondok Pesantren, serta masyarakat Hilir Muara.

"Hari ini bantuan itu sudah bisa di ambil di Kantor desa," ujarnya.

Ia, pun, menjelaskan teknik pembagian sudah diatur agar tidak terjadi kerumunan orang pada saat pengambilan nantinya karena suasana Covid-19 sekarang.

Disisi lain, Sekretaris Daerah Kotabaru H Said Akhmad mengucapkan terimakasih kepada PT Mubadala atas bantuan paket sembako ini untuk masyarakat terdampak Covid-19.

"Ya, bantuan ini tentunya sangat berarti bagi warga karena dampak Covid-19 dan juga menjelang hari raya Idul Fitri," ungkapnya.

Lebih luas dibeberkan Said Akhmad, pemerintah sangat berterimakasih atas bantuan semua pihak yang sudah berpartisipasi membantu penanganan penyebaran Covid-19 di Kotabaru baik itu APD, Masker, sembako, dan lainnya.

Kita lanjutnya, berharap pandeni Covid-19 sekarang cepat segera berakhir sehingga kehidupan bisa kembali normal.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Warga Positif Covid-19 di Kotabaru Terus Bertambah

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, PULAULAUT - Melihat perkembangan penyebaran virus Corona di Kotabaru saat ini Tim gugus covid-19 Kabupaten Kotabaru dituntut bekerja lebih ekstra pasalnya warga yang positif Covid-19 hasil swab test terus bertambah dan yang terpapar (reaktif) hasil rapit test semakin banyak.

Kini ada 7 kasus positif terkonfirmasi di Kotabaru yaitu, 6 orang dalam perawatan dan 1 orang dinyatakan sembuh an. AM.

Dalam konferensi pers, Senin (18/5/2020) dihalaman kantor bupati Kotabaru, ketua gugus covid-19 Kotabaru Sayed Ja'far menyampaikan, memang ada penambahan 4 kasus baru positif dari kluster Gowa, yaitu, an. BAK (46) laki laki, an. (Y) 35 laki laki, an. (AN) 50 laki laki, an. (I) 17 laki laki, dan mereka berlokasi di Kecamatan Kelumpang Hilir, Pulau Laut Tanjung Selayar, dan Pulau Laut Kepulauan.

"Iya, memang ada penambahan 4 orang positif dari kluster Gowa yang mana mereka akan dikarantina mandiri dengan pengawasan dari tenaga kesehatan dan tim gugus kecamatan setempat," ucap Sayed Ja'far.

Sedangkan pasien positif an. SS perempuan hasil swab test kedua dan ketiga di konfirmasi masih positif dan akan dilakukan swab lanjutan namun keadaan pasien masih stabil di RSUD Pangeran Jaya Sumitra.

Ia, pun, menghimbau kepada masyarakat agar bisa selalu mentaati aturan dan peraturan dari pemerintah agar bisa memutus rantai penyebaran virus Corona tersebut sebab saat ini kota kita belum stabil dan masih mencekam.

"Kegiatan masyarakat saat ini semakin meningkat dan sulit dikendalikan sehingga ada penambahan kasus positif padahal kota kita belum stabil," ucap ketua gugus covid-19 Kotabaru.

Memang tambahnya, pemerintah sayang akan semua warganya baik yang di kota, kecamatan maupun perbatasan agar memahami situasi ini untuk kesehatan bersama dengan mematuhi peraturan pemerintah agar masalah ini cepat bisa diatasi.

"Kalau kita tidak patuh maka kita sendiri yang akan susah dan jangan sampai ada penambahan lagi mari kita bersama memutus rantai penyebaran virus ini,' ungkapnya.










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah