-->

Jokowi-jk 60,40 Persen Kotabaru

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, PULAULAUT - Pasangan calon presiden-calon wakil presiden, Joko Widodo-Jusuf Kalla (Jokowi-JK), meraih 88.379 suara atau sekitar 60.40 persen dari suara sah hasil Pilpres, yakni sebanyak 146.311 suara.

"Hasil rekapitulasi yang digelar Komisi Pemilihan Umum (KPU), pasangan Jokowi-JK meraih 88.379 suara atau sekitar 60.40, sedangkan pasangan Prabowo Subianto-Hatta Rajasa (Prabowo-Hatta) meraih 57.932 suara atau sekitar 39.59 persen dari suara sah yakni, sebesar 146.311 suara," kata Ketua Komisi Pemilihan Umum Kotabaru, M Erfan, di Kotabaru, Rabu.

Devisi Rumah Tangga Dr H Nur Zazin menambahkan, di Kecamatan Pulau Sembilan, pasangan nomor urut 1 Prabowo-Hatta meraih 982, Pulaulaut Barat 1,502 suara, Pulaulaut Selatan 1,759 suara, dan Pulaulaut Timur 3,055 suara.

Kecamatan Pulau Sebuku 2,304 suara, Pulaulaut Utara 19,531 suara, Kelumpang Selatan 2,757 suara, Kelumpang Hulu 2,193 suara, Kelumpang Tengah 2,050 suara, Kelumpang Utara 1,049 suara, Pamukan Selatan 1,859 suara, dan Sampanahan 1,704 suara.

Selanjutnya Kecamatan Pamukan Utara 2,884 suara, Hampang 1,367 suara, Sungai Durian 1,523 suara, Pulaulaut Tengah 1,469 suara, Kelumpang Hilir 4,345 suara, Kelumpang Barat 1,092 suara, Pamukan Barat 1,105 suara, Pulaulaut Kepulauan 1,775 suara dan Pulaulaut Tanjung Selayar 1,627 suara, dan total 57.932 suara.

Sedangkan perolehan suara untuk pasangan Jokowi-JK, Kecamatan Pulau Sembilan 2,142 suara, Pulaulaut Barat 2,761 suara, Pulaulaut Selatan 2,353 suara, Pulaulaut Timur 4,012 suara, Pulau Sebuku 1,996 suara, dan Pulaulaut Utara 22,061 suara.

Kecamatan Kelumpang Selatan 2,633 suara, Kelumpang Hulu 5,126 suara, Kelumpang Tengah 3,406 suara, Kelumpang Utara 1,428 suara, Pamukan Selatan 4,210 suara, Sampanahan 2,935 suara, Pamukan Utara 5,457 suara, dan Hampang 3,239 suara.

Selanjutnya Kecamatan Sungai Durian 3,517 suara, Pulaulaut Tengah 3,550 suara, Kelumpang Hilir 6,790 suara, Kelumpang Barat 2,076 suara, Pamukan Barat 2,756 suara, Pulaulaut Kepulauan 3,397 suara, Pulaulaut Tanjung Selayar 2,534 suara dan total 88,379 suara.

Sementara itu, jumlah pemilih di Kotabaru sebanyak 234.965 pemilih, terdiri dari Daftar Pemilih Tetap (DPT), Daftar Pemilih Tambahan (DPTb), Daftar pemilih Khusus (DPK), dan Pemilih Khusus Tambahan (DPKTb)/pengguna KTP atau identitas lain atau paspor.

Sedangkan jumlah suara yang masuk hasil Pilpres 9 Juli 2014 sebanyak 147.899 suara, terdiri dari suara sah sebanyak 146.311 suara, dan suara tidak sah sebanyak 1.588 suara.








- Sumber : Antara News Kalsel
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah