-->

PT ITP Sulap Lahan Ilalang Jadi Lokasi Ekowisata

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, TARJUN - PT Indocement Tunggal Prakarsa (ITP) Tbk Plant Tarjun terus berkomitmen menjaga sekitar lingkungan perusahaan dan pabrik. Salah satu upaya yang dilakukan perusahaan industri semen ini yaitu dengan melaksanakan penanaman pohon di lahan kosong di area perusahaan.

Kegiatan penanaman pohon bekerja sama UPT Kesatuaan Pengelola Hutan (KPH) Cantung, Kecamatan Kelumpang Hulu Kotabaru, juga melibatkan beberapa orang mahasiswa Fakultas Kehutanan Universitas Lambung Mangkurat (Unlam)  Banjarbaru, Rabu (29/3).

Bibit pohon yang ditanam jenis Trembesi sebanyak 1.000 pohon dan 300 bibit lagi seperti jambu, rambutan, ramania pada penanaman juga melibatkan awak media dan serikat pekerja, sekaligus untuk lebib mempererat hubungan antara perusahaan dengan media massa yang dikemas dalam bentuk Media Gathering.

Penanaman bibit trembesi tepat di pinggir danau area perusahaan dilakukan dengan nuansa kebersamaan. Selain pihak manajemen, petugas UPT KPH, dan mahasiswa juga para awak media pun mendapat kesempatan melakukan penanaman.

Kepala Dept SSECSR PT ITP Tbk Plant Tarjun Teguh Iman Basoeki mengatakan, penanaman diharapkan menjadi langkah signifikan terlebih kegiatan berkaitan dengan alam menjadikan komitmen perusahaan menjaga dan merawat serta terus mengembangkan kawasan tersebut.

Teguh berharap lokasi penanaman bibit pohon trembesi selain mengurangi kegersangan, tapi kelak lokasi tersebut menjadi lokasi ekowisata.

Dan bibit trembesi juga ditanam disepanjang jalan perry agar dulunya gersang dan panas akan berubah menjadi hijau dan asri sehingga bermanfaat bagi pengguna jalan.

"Tak hanya itu, Nanti akan kami buat petak. Jadi selain jenis tanaman kehutanan tapi juga ada jenis tanaman buah-buahan," kata Teguh.

Selain di lokasi tersebut akan disediakan fasilitas berupa apotek hidup, yang mana nantinya bisa menjadi paket wisata edukasi bagi anak-anak dan warga di sekitar perusahaan.

Ditambahkan Teguh, di lahan yang ditanam bibit pohon trembesi sebelum dijadikan embung (danau mini), setiap musim kemarau selalu terjadi kebakaran. Sebab sebelumnya kawasan itu adalah ditumbuhi ilalang.

"Maka dari itu kami (ITP) selalu konsen bagaimana mengembangkan kawasan ini. Diharapkan ke depan tidak ada lagi kebakaran. Selain pranaktif dari masyarakat," terangnya.

Kepala Seksi Perlindungan Hutan UPT KPH Cantung Dani prasetyo mengatakan, kegiatan penanaman bibit pohon trembesi dilakukan di lahan PT ITP juga bersamaan dengan hari bhakti Rimbawan.

Menurut Dani, mulai tahun 2017 akan dimulai kegiatan yakni revolusi hijau di Bumi Kalimantan Selatan mulai digerakan. Hal itu telah disepakati dalam penanda tanganan Memorandum of Understanding (MoU) antara Gubernur dengan Bupati,  Gubernur dengan pihak ketiga.

Termasuk para perusahaan yang aktif di wilayah kalimantan selatan. Diharapkan juga berpartisipasi aktif dalam melaksanakan penghijauan, dengan harapan indeks kualitas hubungan lebih meningkat.

"Mengenai penanaman trebesi ini atas permintaan ITP dengan pertimbangan karena pertumbuhannya cepat dan daunnya cepat mengurai," jelasnya.












- Penulis : Agus Rifani ITP Tarjun - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah