-->

Perbasi Kotabaru Gelar Kejuaraan Antar Klub

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA - Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia Kotabaru, selama satu minggu menggelar kejuaraan antar klub se Kabupaten Kotabaru dan Tanah Bumbu.

Sebanyak 12 klub yang terbagi dalam 4 pool ikut menjajal kemampuan untuk meraih predikat terbaik, termasuk diantaranya dua klub dari kabupaten Tanah Bumbu. Kejuaraan berlangsung di lapangan Basket Exs. SMPN 2 Kotabaru, dan pada hari pertama kejuaraan, Sabtu (24/9) bertanding klub bola basket Galaxy melawan Pegasus.

Galaxy, Pegasus dan STKIP bergabung dalam pool A dan ketiganya akan saling berhadapan, karena kejuaraan yang hanya mempertandingan tim putera ini menggunakan sistem setengah kompetisi guna mencari juara pool yang masuk 4 besar. Kemudian pada putaran berikutnya berlaku sistem gugur, juara pool A melawan juara pool B dan pool C menghadapi pool D.

Pada pool B dihuni klub Polres Kotabaru, Wolfknight dan TNT Serongga. Pool C ada klub Shark, Evolution dan Pluto, sedangkan pool D bersaing klub Bakti P, Predator dan Double B.

Ketua Perbasi Kotabaru H. Sahiduddin, S.Ag saat dikonfirmasi menuturkan bahwa kejuaraan yang diselenggarakan bekerjasama dengan PT. Silo ini merupakan agenda kerja Perbasi Kotabaru tahun 2011, dalam rangka pembinaan berkelanjutan khususnya kepada klub di Kotabaru yang saat ini tercatat terdapat 10 klub umum dan 20 klub SMP/SMA.

Masih bekerjasama dengan PT. Silo, pihaknya juga melakukan perekrutan pemain muda berprestasi dan berbakat dalam olahraga bola basket untuk dibina lebih lanjut. Mereka berasal dari Kecamatan Kelumpang Hilir, Pamukan Utara dan Kecamatan Pulaulaut Utara.

“Ada 13 anak muda, tujuh pria dan eman wanita, telah dikirim ke Klub Pelangi Kabupaten Blitar Jawa Timur untuk mengikuti training yang dilatih oleh mantan pebasket nasional era 70-an Sin Kim Lai,” kata Ketua Perbasi yang akrab disapa H. Eet.

Melalui program bea siswa PT. Silo ini, pebasket muda berbakat yang juga pelajar ini, sambil berlatih  tetap bisa mengikuti pelajaran sekolah hingga lulus SMA, katanya. (sfr)

Share:

Senam Massal Bersama Askes

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA - Untuk ketiga kalinya, PT. Askes Cabang Banjarmasin melaksanakan senam massal di lapangan Siring Laut, Jum’at (23/9).

Senam massal diikuti oleh PNS di lingkungan Pemkab Kotabaru dan anggota TNI – Polri. Selain itu, usai senam para peserta juga mendapat kesempatan memeriksakan kesehatannya oleh tenaga kesehatan RSUD Kotabaru, yaitu pemeriksaan tekanan darah dan gula darah.

Hamdani Syahdan mewakili Kepala PT. Askes Cabang Banjarmasin mengatakan bahwa senam massal, jalan santai, sepeda santai dan pemeriksaan kesehatan gratis yang dilaksanakan, merupakan komitmen PT. Askes untuk selalu mendukung kegiatan olahraga di seluruh kabupaten/kota di Provinsi Kalimantan Selatan, sekaligus memperingati Hari Olahraga Nasional (Haornas) ke-28/ 2011.

“Kegiatan ini akan kembali digelar tahun 2012, karena menjaga kebugaran badan dengan berolahraga rutin dan selalu menjaga kesehatan dengan pola hidup sehat sangatlah penting,” kata Kepala Seksi Hubungan Kemitraan PT. Askes Cabang Banjarmasin.

Sementara Bupati Kotabaru H. Irhami Ridjani dalam sambutan tertulis dibacakan Staf Ahli Bidang Pemerintahan Drs. H. Ahmad Rivai, M.Si, menyatakan pentingnya meningkatkan kualitas kesehatan dengan menanamkan perilaku hidup bersih dan sehat dalam keluarga bagi masyarakat Kabupaten Kotabaru.

“ Hidup sehat akan meningkatkan produktifitas, seperti senam, konsultasi dan pemeriksaan rutin, merupakan keharusan apabila kita ingin sehat sebagai modal dasar dalam menjalankan hidup sehari-hari,” himbaunya.

Memanjakan peserta, panitia mengundi kupon berhadiah yang sebelumnya telah dibagikan. Walau hadiah utama sepeda gunung lebih awal diundi oleh Sekda Drs. H. Suriansyah dan berhasil diraih salah satu anggota Polri, hadiah hiburanpun tetap ditunggu peserta sambil memeriksakan kesehatannya pada pos pemeriksaan yang telah disediakan. (sfr)
Share:

Poltek Wisuda Ahli Madya Pertama Terakreditasi

Telah Dibaca : 0 kali


GEMA - Sejak berdiri tahun 2003, pada wisuda IV Diploma III Politeknik Kotabaru meluluskan dengan predikat ahli madya pertama yang terakreditasi BAN.

Wisuda IV tahun akademik 2011/2012 meluluskan 103 wisudawan terdiri dari 26 orang dari jurusan teknis mesin, 21 teknik listrik dan 20 teknik sipil, serta lulusan terbanyak 36 orang dari administrasi bisnis.

Politeknik Kotabaru yang sekarang memiliki 4 jurusan ini terus berupaya meningkatkan mutu pendidikan dengan mengembangkan kualitas dosen serta kelembagaannya, termasuk juga menjalin kerjasama dengan perusahaan besar seperti PT. Arutmin dan PT. ITP Tarjun. Para mahasiswa telah diberikan kesempatan magang secara rutin di perusahaan untuk melakukan praktek industry. Program Poltek terbaru adalah kerjasama dengan PT. Smart Tbk melaksanakan program bea siswa jaminan kerja.

“Dari 103 wisudawan wisudawati, tercatat 51 orang telah direkrut perusahaan dalam posisi foreman yunior, tiga diantaranya merupakan lulusan dari bea siswa PT. Smart,” demikian kata Direktur Poltek Kotabaru Irfan, ST dalam rapat senat terbuka wisuda IV Diploma III Politeknik Kotabaru, Rabu (21/9) berlangsung di Paris Barantai.

Sangat istimewa dalam wisuda Poltek kali ini, orasi ilmiah disampaikan oleh putra Pulaulaut yang sekarang berada di lingkungan kepresidenan Susilo Bambang Yudoyono sebagai staf ahli khusus bidang hukum dan dosen Universitas Gajah Mada DR. Denny Indrayana, SH, LLM, Ph.D.
Dia menyerukan bahwa di alam demokratisasi dan reformasi ini hendaknya kita bersikap selalu optimis dengan pencapaian yang realisitis dan menghindari sikap pesimistis yang berujung pada timbulnya keresahan dan kemunduran dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.

Hadir dalam prosesi wisuda, Bupati Kotabaru H. Irhami Ridjani, Ketua DPRD Alpidri Supian Noor, unsur Forkopinda, pimpinan SKPD, orangtua wisudawan dan segenap civitas akademika Poltek.
Bupati H. Irhami dalam arahannya menyampaikan bahwa menyandang gelar diploma bukan berarti akhir dari proses pembelajaran, namun menjadi titik awal dari suatu tanggung jawab, baik kepada diri sendiri, keluarga, masyarakat, maupun kepada daerah, bangsa dan negara.

“Seorang ahli madya teknik dalam menjalankan tugas sarat dengan tantangan seperti perubahan dinamika kependudukan, perubahan ekologi dan lingkungan, kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, serta globalisasi dan demokratisasi,” kata Irhami sembari mengingatkan untuk bersyukur karena masih banyak diantara masyarakat Kotabaru yang hanya mampu mengenyam sampai pendidikan  menengah. (sfr)


Share:

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah