-->

Tiap Hari Jamaah Kloter 08 BDJ Periksakan Diri

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, MEKKAH - Lima hari berada di Kota Suci Mekkah, jamaah calon haji kloter 08 BDJ gabungan Kotabaru, Tanah Bumbu dan Banjarbaru, kini beradaptasi dengan suhu udara disana bahkan pola makan dan hal tersebut mengharuskan mereka untuk rutin melakukan pemeriksaan kepada tim kesehatan haji kloter.

Para jamaah rutin ke Masjidil Haram bersama dengan petugas haji kloter baik ketua rombongan maupun ketua regu mereka yang mendampingi dan kebanyakan mereka hanya sakit ringan seperti sakit kepala, pegal pegal dan lainnya.

Tim Kesehatan Haji Indonesia (TKHI) untuk kloter 08 BDJ dr Dalia T N, melalui via telepon mengatakan, rata rata setiap harinya para jamaah memeriksakan diri ada sekitar 20 orang kepada tim kesehatan kloter dan meminta asupan vitamin maupun obat yang harus di konsumsi.

"Setiap harinya pasti ada yang memeriksakan diri ke posko kesehatan kloter, sekitar 20 an jamaah karena pegal pegal setelah datang dari Masjidil Haram dan melakukan kegiatan lainnya," jelas Dalia.

Selain para jamaah yang memeriksakan diri ke posko kesehatan, tim kesehatan kloter juga melakukan pemeriksaan dan kontrol tiap kamar terhadap jamaah. Dan jamaah pun di himbau agar menjaga kesehatan mereka dengan mengurangi kegiatan ibadah sunat karena beberapa hari lagi akan melakukan wukuf di Arafah. 










- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:
Show comments
Hide comments

0 Comments:

Posting Komentar

Terima Kasih Sobat Sudah:

1. Berkomentar Dengan Sopan
2. Tidak Memasukkan Link Aktif Dalam Form Komentar
3. Berkomentar Sesuai Artikel/Postingan
4. Berilah Informasi Kepada Admin Jika ada script yang Sudah tidak berfungsi
5. komentar Jorok/kasar /berbau Sara/Porno /saya anggap sebagai SPAM
6. Tidak Mengcopy paste artikel ini ( Ingat Bahaya Copy paste )

Demikian harap di maklumi

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah