-->

Sayed Jafar Resmi Buka Turnamen Sepakbola PLB

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, SEBANTI - Bupati Kotabaru H Sayed Jafar membuka secara resmi turnamen sepak bola Pulau Laut Barat (PLB) cup yang di selenggarakan dilapangan buluh kuning Desa Sebanti, Senin (30/09/19).

Dalam sambutannya Bupati Kotabaru mengatakan turnamen ini sebagai ajang pencarian bibit-bibit muda berbakat dalam bidang sepak bola yang ada di Kecamatan.

Sehingga nanti, lanjutnya Kotabaru akan memiliki pemain-pemain asli dari Kabupaten, tidak lagi memakai pemain luar.

"Saya sangat mengapresiasi turnamen PLB cup ini, jaga sportifitas dan kekompakan dalam bermain serta tampilkan permainan yang dapat menghibur para penonton,"tuturnya.

Orang nomor satu di Bumi Saijaan ini juga berpesan kepada para wasit yang akan memimpin pertandingan agar dapat menjalankan tugasnya dengan adil.

Kepala Desa Sebanti sekaligus ketua panitia Akhmad Harun menjelaskan turnamen PLB cup ini diikuti sebanyak 27 tim, terdiri dari delapan tim dari Pulau Laut Barat, empat tim dari Pulau Laut Utara, satu tim dari Pulau Laut Tengah, enam tim dari Pulau Laut Kepulauan, tujuh tim dari Tanjung Selayar dan satu tim dari Tanah Bumbu.

"Turnamen PLB cup ini merupakan rangkaian dari HUT Kemerdekaan RI ke 74, dengan sistem setengah kompetisi yang terbagi dalam delapan grub,"ungkapnya.

Pembukaan turnamen PLB cup ini ditandai dengan tendangan bola pertama yang dilakukan oleh Bupati Kotabaru.

Tampak hadir pada acara pembukaan ini, Anggota DPRD Kotabaru, Kepala SKPD, Camat Pulau Laut Barat, Forkopimca, serta ratusan masyarakat Pulau Laut Barat.










- Penulis : M. Shabirin - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:
Show comments
Hide comments

0 Comments:

Posting Komentar

Terima Kasih Sobat Sudah:

1. Berkomentar Dengan Sopan
2. Tidak Memasukkan Link Aktif Dalam Form Komentar
3. Berkomentar Sesuai Artikel/Postingan
4. Berilah Informasi Kepada Admin Jika ada script yang Sudah tidak berfungsi
5. komentar Jorok/kasar /berbau Sara/Porno /saya anggap sebagai SPAM
6. Tidak Mengcopy paste artikel ini ( Ingat Bahaya Copy paste )

Demikian harap di maklumi

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah