-->

Resmi Dilantik Sayed Jafar Akan Laksanakan Perintah Gubernur

Telah Dibaca : 0 kali
GEMA, BANJARMASIN - Setelah resmi dilantik dan diambil sumpah oleh Penjabat Gubernur Kalimantan Selatan Safrizal ZA sebagai Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru terpilih periode 2021-2024  beberapa waktu lalu di Banjarmasin, H Sayed Jafar dan Andi Rudi Latif akan segera melaksanakan perintah gubernur Kalsel untuk mengatasi masalah di daerah yang berjuluk Bumi Saijaan itu.

Usai pelantikan dan pengambilan sumpah Bupati Kotabaru H Sayed Jafar kepada gemasaijaanonline mengatakan akan segera melaksanakan perintah dari gubernur tersebut yaitu, masalah penanganan kesehatan masyarakat Covid-19, larangan mudik lebaran Idul Fitri, dan kesejahteraan masyarakat.

"Ya, tadi Pj Gubernur Kalsel memerintahkan pada kami untuk segera melaksanakan tiga hal itu menjadi perioritas kerja," ucap Sayed Jafar.

Selain itu kami juga akan melanjutkan pembangunan yangmana saat ini sudah berjalan dan akan lebih meningkatkan lagi untuk kesejahteraan masyarakat Kotabaru.

Ia, pun, mengucapkan terimakasih kepada semua lapisan masyarakat Kotabaru yang sudah memberikan kepercayaan kepadanya untuk yang kedua kalinya memimpin Kabupaten Kotabaru.

"Mudah mudahan perjalanan kami berdua nantinya akan bisa memperioritaskan kesejahteraan, kesehatan masyarakat dan hal lainnya," kata bupati.

Perlu diketahui pelantikan dan pengambilan sumpah bupati dan wakil bupati Kotabaru ini dilakukan secara virtual dengan protokol kesehatan ketat.











- Penulis : Fadjeriansyah - Editor : Rian - Sumber : Gema Saijaan Online
Share:
Show comments
Hide comments

0 Comments:

Posting Komentar

Terima Kasih Sobat Sudah:

1. Berkomentar Dengan Sopan
2. Tidak Memasukkan Link Aktif Dalam Form Komentar
3. Berkomentar Sesuai Artikel/Postingan
4. Berilah Informasi Kepada Admin Jika ada script yang Sudah tidak berfungsi
5. komentar Jorok/kasar /berbau Sara/Porno /saya anggap sebagai SPAM
6. Tidak Mengcopy paste artikel ini ( Ingat Bahaya Copy paste )

Demikian harap di maklumi

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah