-->

PEMBUKAAN MTQ NASIONAL KE 43 TINGKAT KECAMATAN PULAU LAUT UTARA BERJALAN SUKSES

Telah Dibaca : 0 kali
Kotabaru (Gema), panitia pelaksana Kelurahan baharu Selatan selaku tuan rumah merasa lega karena acara pembukaan MTQ Nasional ke 43 ini berjalan sukses.

Dengan perasaan was was terlihat diwajah para panitia pelaksana MTQ Nasional ke 43 tingkat Kec. Pulau Laut Utara menantiakan detik detik pembukaan, setelah melihat pelaksanaan pembukaan berjalan lancar mereka semua tersenyum dan bahagia.

Ketua umum MTQ Nasional ke 43 Abdurrahman menyampaikan bahwa walau dengan minimnya dana tetapi mereka berusaha dengan semaksimal mungkin memberikan yang terbaik untuk pelaksanaan MTQ Nasional ke 43 tingkat Kecamatan P. Laut Utara ini, harapan pelaksanaan berjalan dengan lancar hingga penutupan nanti.

MTQ Nasional ke 43 tahun 2010/2011 tingkat Kec. P. Laut Utara kali ini diikuti oleh 14 Kelurahan/desa, ada 7 Desa yang tidak menurunkan para kafilah utusan mereka untuk berlaga.

Camat P. Laut Utara Johannor dalam sambutannya mengatakan ucapan terimakasih kepada warga Kelurahan Baharu Selatan selaku tuan rumah dan masyarakat Pulau Laut hingga bisa terlaksananya MTQ nasional ke 43 tahun 2010/2011, diharapkan kedepannya jangan sampai ada lagi Desa yang tidak mengikuti even seperti ini karena dengan MTQ ini bertujuan memilih/menyeleksi para khafilah untuk menjadi duta ketingkat kabupaten.
MTQ Nasional ke 43 tahun 2010/2011 tingkat Kec. P. Laut Utara di Kelurahan Baharu Selatan ini dibuka secara resmi oleh Ass I Drs. Selamat Riadi. M.SI mewakili Bupati Kotabaru, dalam sambutan tertulis bupati dikatakan semoga siar Islam semakin berkibar dan sudah menjadi tradisi baik ditingkat Kecamatan, kabupaten, Provensi dan jenjang Nasional, dengan MTQ diharapkan bisa menjadikan masyarakat yang beriman, bertqwa dan berakhlak mulia.

Pembukaan secara resmi dilakukan dengan penekanan tombol sirena oleh Ass. I Drs. Selamat Riadi. M.SI, Camat P. Laut utara Johannor, Ketua Umum pelaksana MTQ Abdurrahman dan Kemenag Salman Basri, suasana kemeriahan tampak terlihat dengan lampu panggung dinyalakan serempak warna warni dan kembang api menambah kemeriahan pembukaan, yang sebelumnya panggung dan sekitarnya gelap gulita dan hanya beberapa lampu yang dinyalakan. fjr          
Share:
Show comments
Hide comments

0 Comments:

Posting Komentar

Terima Kasih Sobat Sudah:

1. Berkomentar Dengan Sopan
2. Tidak Memasukkan Link Aktif Dalam Form Komentar
3. Berkomentar Sesuai Artikel/Postingan
4. Berilah Informasi Kepada Admin Jika ada script yang Sudah tidak berfungsi
5. komentar Jorok/kasar /berbau Sara/Porno /saya anggap sebagai SPAM
6. Tidak Mengcopy paste artikel ini ( Ingat Bahaya Copy paste )

Demikian harap di maklumi

Arsip Blog

Follow Twetter Gema Saijaan Online
Follow Facebook Gema Saijaan Online
`
 
Tutup
Hosting Murah